Siapakah idola EVOS Anavel sebagai Jungler?

Salah satu bintang ternama EVOS Glory, Junisen Young “Anavel” Lo saat ini tengah meroket setelah sukses membawa EVOS Glory kembali ke performa terbaiknya selama dua minggu terakhir di MPL ID S13.

Bintang muda yang tadinya bermain untuk EVOS Holy, kini satu tim diproyeksikan ke dalam lineup roster EVOS Glory hingga saat ini.

EVOS Glory juara MPL ID S13
Sumber: Dhonazan Syahputra/ONE Esports

Tak heran, kehadirannya di MPL ID S13 membawa angin segar di mana EVOS Anavel tampil gemilang jadi jungler menggantikan Silvann “VAN” Vanness.

Bagi yang belum tahu, EVOS Anavel dulu dikenal sebagai EVOS Nea ketika dia masih main untuk EVOS Icon tahun 2023 lalu.

Kredit: ESL

Kini, EVOS Anavel mampu menyaingi berbagai rivalnya sebagai jungler seperti Kairi, Gugun, Kenn, hingga Garry.

Lantas, sebagai jungler ternama siapakah idola atau panutan atau role model dari seorang EVOS Anavel ya guys? Mari kita bahas.

BERITA ESPORTS MPL ID S13 LAINNYA
Alasan Branz lebih senang Anavel main Assassin jungle
Tumbangkan DEWA United, EVOS Glory terbang ke top 4
Build Alpha tersakit dari EVOS Anavel

EVOS Anavel ungkap Sutsujin menjadi idolanya sebagai Jungler!

Kredit: Dhonazan Syahputra/ONE Esports

Dalam interview eksklusif bersama RevivaL TV (5/5), EVOS Anavel mengungkap siapa sosok idola atau role model sebagai Jungler ternama.

Bukan pemain impor atau pemain asing (pemain di luar Indonesia) Anavel mengakui Arthur “Sutsujin” Sunarkho sebagai idolanya.

ONIC Esports, ONIC Kairi, Kairi, MPL ID S12, MLBB, Mobile Legends
Kredit: Dhonazan Syahputra/ONE Esports

“Dulu kan pas itu (MPL ID S12) Kairi jago, cuma pas itu season 12 role model saya Sutsujin, waktu kenal kerasa beda orangnya,” ucap Anavel dilansir dari RevivaL TV.

Anavel menambahkan, dirinya mengenal Sutsujin sebagai orang yang bisa mengontrol diri, musim ini Sutsujin berkarier di King Empire Esports.

Sutsujin pun bersinar di King Empire dan Anavel tetap mengikuti perkembangannya.

Sumber: MPL MY S13

“(Dia) bisa mengontrol diri, terbukti kan sekarang dia kuat di King Empire,” tambah dia.

PANDUAN BERMAIN MLBB LAINNYA
3 hero counter Alpha MLBB dari tiga lane berbeda
3 hero counter Ling terbaik, harus banyak CC
3 hero counter Natan terbaik: Jangan sampai snowballing
Build Nolan tersakit Mobile Legends: Pembunuh berdarah dingin!
3 hero counter Nolan Mobile Legends terbaik, saat pemburu jadi diburu

Anavel tidak mengubah pendiriannya, dia tetap mengagumi Sutsujin. Kepergian Sutsujin dari tim Macan diakui Anavel hanya karena masalah kemistri.

Secara individu, Sutsujin adalah pemain yang handal dan Anavel bangga menjadikan dirinya sebagai sosok idola/role model dalam berkarier.

Cara main Fanny, Sutsujin, EVOS Sutsujin, EVOS ICON, MDL ID S7, MLBB, Mobile Legends
Kredit: ONE Esports

“(Dia jadi role model) sampai sekarang. Sebenarnya dia jago, mungkin karena patch kemarin (kurang cocok) atau mungkin karena kurang koneksi dengan satu temannya, mungkin ada faktor kemistri, cuma kalau personal individual jago itu orang, my idol my inspiration,” pungkasnya.

Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA : Jadwal MPL ID S13, format, hasil dan cara menonton