WORLD menjadi salah satu pusat perhatian seminggu terakhir. Kepastian mereka mengikuti Piala Presiden Esports 2022 membuat fans MLBB pun antusias. Secara tak langsung juga terlihat jelas betapa besar basis fans kelima pemain ini.

Sebagai satu-satunya skuad yang pernah mengangkat trofi M Series dari Indonesia bersama EVOS Legends, REKT, Wann, Luminaire, Donkey, dan Oura akhirnya kembali berkompetitif bersama setelah tiga tahun berpisah.

WORLD main Piala Presiden, Mobile Legends, EVOS WORLD
Kredit: Instagram/Donkey_Yurino

Kelima pemain ini memang harus tampil dari fase kualifikasi terbuka, yang mana ada 2000 tim bertanding di sana. Meski begitu, sejauh ini WORLD sudah tampil sangat baik dan memenangi tiga laga beruntun.

Lawan mereka mungkin datang dari publik, tapi sesuai dengan tiap laga yang memang dijadikan konten para pemain veteran ini, respek adalah hal paling penting.

Pada Minggu (16/10) hari ini, WORLD akan tampil empat kali beruntun demi mencapai babak 16 besar di open qualifier. Di sana mereka akan bertarung sampai ada dua tim yang dipastikan lolos ke fase grup utama Pilpres.



WORLD ternyata bisa langsung lolos ke fase grup

Fakta menarik baru saja terungkap. Marsha yang memang sangat dekat dengan kelima member mengungkapkan saat live streaming, bahwa sebenarnya skuad tersebut sudah ditawari untuk langsung lolos ke fase akhir.

“WORLD itu sebenarnya sudah ditawari langsung lolos kualifikasi. Tapi merekanya memang ingin have fun saja,” kata Marsha.

Pada akhirnya fase kualifikasi terbuka sangat berguna untuk REKT Dkk, setidaknya untuk tes kemampuan sebelum menghadapi tim-tim raksasa. Terbukti chemistry, power, dan gameplay mereka masih sangat masuk dengan META yang ada sekarang.

Apakah mereka akan jadi satu dari dua tim kualifikasi terbuka yang melaju ke fase grup? Kita nantikan bersama.

BACA JUGA: Vior keceplosan! REKT, Wann, Luminaire bakal gabung GPX