Profil dan biodata EVOS Sutsujin belum banyak yang tahu. Latar belakang jungler EVOS Legends ini masih terbilang misterius.

Sutsujin adalah nama asing, bahkan sama sekali tak diketahui di scene MLBB sebelum MPL ID S10 dan MDL ID S6 bergulir. Tapi namanya melesat bak roket dengan sangat cepat.

Permainan apik Sutsujin di 2 pekan pertama MDL begitu memikat, sampai-sampai dia langsung dipromosikan ke EVOS Legends bersama DreamS pada pekan tersebut.

Bagaimana performa Sutsujin di tengah transformasi gila-gilaan EVOS Legends musim ini? Tak ada satu pun yang menyangka dan berekspektasi dia akan jadi wonderkid.

Bersama Sutsujin, EVOS Legends pimpin klasemen paruh musim

Sutsujin menjadi harapan baru di tengah banyaknya keraguan EVOS Fams musim ini. Performanya begitu spesial dan terlihat tak canggung di panggung megah MPL.

Menggantikan Ferxiic yang notabene terkenal dengan pemain bermekanik tinggi, Sutsujin dipilih ke Legends bukan tanpa alasan.

Bursa transfer pemain MLBB, Mobile Legends, MLBB, Sutsujin, Bajan, DreamS, Ferxiic, EVOS Legends
Kredit: Instagram/EVOS Esports

Pemain satu ini terlihat lebih versatile ketimbang Ferxiic. Ia tak seagresif Ferxiic, tapi secara makro dan objektif lebih memiliki gamesense yang apik.

Permainan Akainya begitu sempurna. Ia bisa bermain Julian tank maupun damage, pun punya kapasitas memakai hero-hero assassin.

Versatilitas ini yang membuat Sutsujin masuk ke pelbagai gameplay yang ingin dimainkan EVOS Legends.

Bersama pemain bernama Arthur Sunarkho itu Macan Putih dipastikan menjadi juara paruh musim dengan rekor 5-2. Sutsujin sendiri baru merasakan satu kekalahan melawan Alter Ego, karena saat dibungkam Aura Fire, Ferxiic yang masih bermain.

Bahkan sampai pekan keempat, Sutsujin duduk di peringkat pertama poin MVP pemain dengan 35. Jauh meninggalkan Alberttt di peringkat kedua dengan 25 poin.



Profil dan biodata EVOS Sutsujin, siapa dia sebenarnya?

Lalu siapa sebenarnya Sutsujin? Bagaimana profil dan biodata EVOS Sutsujin? Pada live streaming pelatih Zeys, Senin (5/9), ia mengundang Sutsujin untuk melakukan sesi tanya jawab singkat bersama para viewers.

Sutsujin saat ini berusia 18 tahun dan ternyata adalah salah satu pemain langka. Mengapa begitu? Karena dia benar-benar seorang publik sebelum menjadi bagian EVOS.

Pada live tersebut, Sutsujin memang tak banyak bicara dan lebih menjawab singkat pertanyaan Zeys. Tapi banyak kesimpulan yang bisa didapati.

Profil dan biodata EVOS Sutsujin dimulai ketika dia mengaku bermain Dota 2 sejak 2016 dan baru mengenal MLBB dua tahun kemudian.

EVOS Sutsujin
sumber: ONE Esports

“Karena bisa main di sekolah. Saya ingin jadi pro player sebenarnya sejak sebelum main ML tapi masih cupu saat itu,” kara Arthur.

Sebelum menjadi bagian EVOS Legends, Sutsujin sama sekali tak memperkuat tim amatir untuk turnamen. Ia mengaku hanya bergabung tim online dan status publiknya bertahan sampai gabung EVOS.

Namun, dia memang salah satu joki kelas berat yang mampu menembus 9000 poin pada masanya. Ia berdua dengan sosok ber-nick Learning mengejar poin ini dan berhasil.

Selain itu kenapa Arthur memilih nickname Sutsujin. Ternyata alasannya simpel. Ia hanya mengganti sedikit nickname lama kakaknya, Satsujin. Satsujin sendiri memiliki arti dalam bahasa Jepang “membunuh”.

Pemain idola Sutsujin dan role sesungguhnya

Hal menarik lainnya dari Sutsujin adalah role. Kita semua tahu pemain ini memerankan jungler di EVOS Legends. Tapi ternyata dia tak hanya piawai di sana.

Sutsujin mengaku sering bermain gold lane sebelum gabung EVOS. Terkait role favorit, ia menyebutkan midlane. Dari sini kita tahu bahwa opsi rotasi Tazz dan Sutsujin di tubuh tim bisa lebih sering terjadi.

OHMYV33NUS, Mobile Legends, Blacklist International, OhMyv33nus, M3
Kredit: Moonton

Kita tahu saat kalah dari Alter Ego, Tazz adalah pemain yang akan menjadi jungler ketika EVOS ingin memakai Fanny. Hal ini otomatis membuat Sutsujin bermain mid untuk mengisi posisi Tazz.

Semakin menarik ketika tahu bahwa pemain idola Sutsujin tak datang dari tiga role yang biasa dia mainkan. Ketika ditanya Zeys pemain favoritnya: “OHMYV33NUS, pemain terbaik, jago main support.”

EVOS Sutsujin

Nama: Arthur Sunarkho
Umur: 18 tahun
Pemain favorit: OHMYV33NUS, Vaanstrong, REKT
Musim MPL: Season 10
Prestasi: –

BACA JUGA: Sukses tanpa trio M1, EVOS Legends juara paruh musim MPL ID S10