Akademi esports resmi dari PBESI, Akademi Garudaku, dengan bangga mengumumkan pelaksanaan Liga Esports Nasional atau disingkat LEN Mahasiswa sebagai sebuah kompetisi yang ditujukan bagi seluruh Mahasiswa dan Mahasiswi di seluruh Indonesia.

LEN Mahasiswa 2024 bertujuan menjadi tolok ukur kompetisi esports tingkat perguruan tinggi di Indonesia, dengan menjadikan Mobile Legends sebagai game yang akan dipertandingkan. Ajang ini menghadirkan hadiah pembinaan senilai total Rp100 juta!

Pada turnamen Mobile Legends atau MLBB Women, sebanyak 68 tim kampus dari seluruh penjuru Indonesia telah berpartisipasi. Beberapa di antara perguruan tinggi yang telah menyatakan keikutsertaannya adalah Universitas Indonesia, Universitas Halu Oleo Kendari, Politeknik Negeri Batam, Universitas Gunadarma, dan institusi-institusi lainnya bersiap bersaing merebut gelar juara Liga Esports Nasional Mahasiswa 2024.

Pertandingan MLBB Women akan dimulai dengan menghadirkan fase kualifikasi pada 26 hingga 28 April 2024. Pertandingan akan menggunakan sistem Single Elimination. Tim-tim terbaik di fase ini akan melanjutkan langkah mereka ke fase Grand Final yang berlangsung dari 9 hingga 12 Mei 2024.

Mobile Legends, hero
Kredit: ONE Esports

Berikut adalah jadwal kualifikasi pada Jumat, 26 April 2024, untuk menentukan posisi top 32 dan akan disiarkan secara langsung:

  • Universitas Brawijaya melawan STIKES An Nasher Cirebon pukul 14:00 – 16:00 WIB
  • Universitas Gunadarma melawan Universitas Pendidikan Indonesia pukul 16:00 – 18:00 WIB
  • UPN “Veteran” Jawa Timur melawan Universitas Sangga Buana pukul 18:30 – 20:30 WIB

Selanjutnya, tim-tim yang berhasil lolos ke 32 besar akan kembali bertarung menuju 16 besar pada 27 dan 28 April 2024.

Siapa yang akan melaju ke fase Grand Final? Saksikan secara langsung di kanal YouTube Akademi Esports Garudaku dan Garudaku ESI. Ayo berikan dukungan dan jadilah saksi dari aksi terbaik tim-tim kampus kalian!

Di sisi lain, tahap registrasi untuk LEN Mahasiswa kategori Mobile Legends Men masih dibuka hingga 28 April 2024! Tertarik untuk bergabung? Langsung daftarkan tim kampus Anda di www.garudaku.com, tanpa dipungut biaya! #JagoAjaGaCukup

BERITA TERKAIT PB ESI LAINNYA
PB ESI dan Akademi GarudaKu buka peluang kerja sama esports dengan pemerintah Amerika Serikat
Misi besar PB ESI 2024 terungkap!
Timnas Esports Indonesia juara umum SEA Games, PB ESI terima penghargaan

Tak hanya MLBB, LEN Mahasiswa berusaha hadirkan game lain

Pajajaran Esports
Sumber: Garudaku

Hadirnya LEN Mahasiswa 2024 ini sebagai bentuk dan bukti keseriusan PBESI dan Academy Garudaku dalam menemukan dan mengembangkan bakat-bakat calon atlet yang ada di tingkat perguruan tinggi. Selain mencari atlet baru, ajang ini juga dapat membuka mata Mahasiswa mengenai potensi karier lainnya di dunia esports.

“Sebagai Operator Resmi dari PBESI, Garudaku melalui Academy Garudaku berkomitmen untuk selalu berupaya melakukan pembinaan dan penjaringan talenta-talenta muda untuk mengenal lebih dalam Esports di Indonesia,” ucap Robertus Aditya Pratomo Putro selaku Head of Academy Garudaku.

“Di samping itu dengan adanya Liga Esports Nasional Mahasiswa ini diharapkan dapat digunakan sebagai sarana Kompetisi dan Pembinaan Berjenjang. Liga Esports Nasional Mahasiswa diharapkan dapat menjadi fondasi bagi keberlangsungan kompetisi berjenjang yang sebelumnya sudah dilakukan oleh Academy Garudaku melalui Liga Esports Nasional Pelajar.”

Robertus Aditya, Academy Garudaku
LEN Mahasiswa 2024 – Kredit: Instagram/ robert_aditya_pp

Selain mempertandingkan Mobile Legends, Academy Garudaku juga berharap untuk bisa menghadirkan game-game dan nomor-nomor lainnya di masa yang akan datang. Hal ini sangat penting dalam memberikan wadah dan kesempatan kepada Mahasiswa dan Mahasiswi lebih luas lagi yang menggemari game lain.

“Ke depannya diharapkan akan ada nomor-nomor pertandingan lain yang diangkat ke kancah liga-liga esports nasional berlandaskan barometer peminatan siswa-siswi serta mahasiswa dan mahasiswi melalui program-program berkelanjutan Academy Garudaku, baik itu Ekstrakurikuler maupun UKM,” kata Robertus.

“Potensi-potensi talenta muda ini dapat dikembangkan, sejajar dengan perkembangan akademis serta dapat menjadi batu loncatan bagi para talenta muda untuk masuk ke dunia esports secara profesional, baik itu sebagai atlet, pelatih, wasit, atau untuk mengisi posisi managerial di dunia esports yang sesuai dengan basis keilmuannya,” tuturnya.

Menarik untuk dinantikan game dan nomor baru apa saja yang akan dihadirkan Academy Garudaku di LEN Mahasiswa di masa yang akan datang. Hal ini tentu menjadi kabar gembira bagi kalian yang ingin ikut berpartisipasi di dalamnya.

Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: Program baru PB ESI tingkatkan pemahaman hukum di ekosistem esports