RRQ lolos MSC 2024! Bukan Hoshi untuk sementara, tapi Akira!

RRQ Akira mempelihatkan superioritas di region Latam. Setelah munculnya MPL Latam musim ini, sehingga MPL Brasil tidak ada, Akira tetap mendominasi.

RRQ Akira bisa dibilang sebagai tim terkuat di Amerika Selatan saat ini pada cabang Mobile Legends. Benar-benar mendominasi MPL Brasil dan sempat juara tiga kali beruntun, Liga Latam 2023 pun mereka kuasai pada akhir tahun lalu sebelum M5.

RRQ Akira
Sumber: Dhonazan Syahputra/ONE Esports

Sampai akhirnya di tahun ini MPL Latam S1 hadir. Di mana harusnya persaingan lebih ketat karena RRQ Akira mendapat lawan dari seluruh region di Amerika Selatan, tak cuma Brasil.

Faktanya, mereka memang masih superior. Belum ada satu pun tim dari Latam yang mampu menghentikan Akira. RRQ lolos MSC lewat Akira yang menggila.

Naomi tinggalkan RRQ, gabung Mythic Seal demi MSC
Jika RRQ juara MSC 2024, Pak AP janjikan bonus besar!
Prize pool MSC dari masa ke masa
Venue MSC 2024 di Riyadh, prize pool terbesar sepanjang sejarah Mobile Legends

RRQ lolos MSC, Akira kalahkan tim Peru

Pada grand final hal tak biasa terlihat. RRQ Akira memang tampil di sana. Tapi lawannya bukan tim-tim yang umum kita dengan macam Malvinas Gaming, Dreammax, Bigetron Sons, atau Imperio.

Adalah Entity7 yang menantang RRQ Akira di partai puncak, sebuah tim dari Peru yang tampul luar biasa sepanjang musim ini.

RRQ lolos MSC tidak semudah membalikkan telapak tangan. Entity memberikan perlawanan, bahkan mereka sempat mengambil dua game pada grand final.

RRQ Akira, RRQ, MPL BR S4, MLBB, Mobile Legends
Kredit: MPL Brazil

Tapi pengalaman memang berbicara. Akira yang sempat unggul 2-0, kemudian menjadi 3-1, sempat dibuat 3-2 oleh Entity.

Tapi pada laga penutup cheese pick Entity gagal total. Memainkan Lunox tak bekerja sesuai perkiraan dan Akira yang konsisten dengan pick META berhasil menjadi juara.

Pertanyaan paling pantas diberikan kepada Entity adalah bagaimana mereka tak melakukan ban kepada Mathilda pada empat game dari total enam game yang dimainkan pada grand final. Karena Blink begitu khatam memainkannya.

RRQ lolos MSC 2024 dan menjadi tim yang pertama mengamankan slot di Riyadh nanti.

Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: CN Pre-Season Invitational, jalan tim-tim MLBB China menuju MSC 2024