Chip Mobile Legends OP? Sebenarnya masih banyak penilaian beragam soal hero terbaru ini. Apalagi karena dia tak langsung masuk power pick di scene kompetitif.

Chip sebenarnya adalah hero dengan skillset menarik. Dia bisa melakukan teleport ke empat sudut penting di Land of Dawn, pun ultimatenya bisa membawa semua rekannya ke satu titik yang sama, sehingga teamfight tak terduga sangat mungkin terjadi.

Sayangnya, sejak bisa dipakai di ranah MPL ID, Chip tak langsung menjadi hero yang harus dipilih. Baru beberapa tim yang mencoba memanfaatkannya, hasilnya pun tak langsung baik.

Chip Mobile Legends
Kredit: Moonton
Combo Chip-Luo Yi! META Teleport di MPL KH S6
Hero counter Chip terbaik, senjata makan tuan!

Chip mungkin bisa melakukan teamfight tak terduga. Tapi para pro player sudah mengerti cara menghadapinya. Positioning back up menjadi sangat penting ketika menghadapi Chip.

Hero ini cuma muncul tiga kali di pekan kelima MPL ID, dan hanya menang sekali saat dipakai Rasy oleh Alter Ego. Saat REKT dan Drian memainkannya, hasilnya buruk.

Apa sebenarnya masalah Chip? Apakah Chip Mobile Legends OP hanya khayalan belaka?

Yawi akui Chip Mobile Legends OP

Pada sebuah sesi konferensi pers dengan AURA, ONE Esports mencoba menanyakan kepada Yawi soal potensi Chip. Apakah Chip OP atau memang biasa saja.

“Buat saya Chip OP banget, tapi memang tergantung tim mana yang mau pakai hero itu. Karena plan dalam bermain Chip harus matang. Eksekusinya benar-benar harus benar,” katanya.

Mobile Legends, Yawi, Aura
Kredit: AURA Esports/ONE Esports
Profil AURA Gugun: Penantian 12 musim MPL ID terbayarkan

Chip adalah hero yang sangat mengandalkan komunikasi. Artinya, kalian harus punya komunikasi yang baik antar pemain jika mau memainkan hero ini.

Ditambah akan lebih baik jika Chip membawa hero-hero yang memang bisa dicombo kan sehingga instan teamfight yang dibuka dari portalnya bisa dimenangkan.

Penjelasan Chip Mobile Legends, Skill Ultimate Shortcut
Kredit: Youtube/RiseUpTVID

Salah satu yang menjadi masalah dari Chip adalah ketika memakai hero ini, dipastikan kalian akan sangat mengandalkan META teleport tersebut. Sehingga jika user Chip-nya tak begitu maksimal soal pembacaan makro, dan asal membuka teleport di tiap teamfight, akhirnya bisa tak efektif.

Dasarnya split push bisa jadi counter yang baik bagi META teleport dari Chip. Chip pun bisa dilawan jika tim lawannya memiliki Luo Yi seperti saat Dewa melawan Aura beberapa waktu lalu. Chip Mobile Legends OP di tangan dan tim yang tepat.

Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: Eksklusif: Cerita Yawi gabung Aura Fire dan rahasia jago bahasa Indonesia